Foto - foto dan Nama Pendaki Korban Kebakaran Hutan Gunung Lawu































Kebakaran hutan yang melanda Gunung Lawu menelan korban jiwa. Tujuh dari 9 pendaki meninggal dunia akibat terjebak dalam kebakaran di lereng gunung yang terletak di perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur itu.

Berdasarkan data di Basarnas Kantor SAR Semarang, Jawa Tengah, hingga saat ini tercatat 7 orang meninggal dunia dan 2 orang luka berat akibat kebakaran itu. Semua korban meninggal dibawa ke RS Magetan, Jawa Timur.

Humas Basarnas Kantor SAR Semarang Zulhalwary Agustianto mengatakan, jenazah terakhir yang dievakuasi tim medis dan SAR yaitu sekitar jam 10.20 WIB. "Semua langsung kita bawa ke RS Magetan," kata Zulhalwary kepada Liputan6.com, Senin (19/10/2015).

Berikut daftar nama korban yang ada di kantor Basarnas, Kantor SAR Semarang:

1. Awang (20 tahun), warga Ngawi, Jawa Timur    
2. Sumarwan (50 tahun), warga Ngawi, Jawa Timur                   
3. Nanang Setyo Utomo (17 tahun), warga Ngawi, Jawa Timur   
4. Rita Septi (14 tahun), warga Ngawi, Jawa Timur
5. Joko Prayitno, Kebun Jeruk,  Jakarta
6. Nanang (siswa SMK PGRI), alamat belum diketahui         
7. Mr. X, masih dalam identifikasi

Korban luka berat:
1. Eko Nurhadi (45 tahun) dari Brangol RT 2/RW 1 Brangol Kecamatan Karangjati Ngawi dirawat di RSUD dr. Sudono
2. Novi Dwi Estiwati (14 tahun) alamat Jl. Rajawali Kel. Beran RT 04/RW 01 Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi dirawat di RSUD Mardi Solo.

Zulhalwary mengatakan, akibat kebakaran hutan tersebut, jalur pendakian pos pendakian Cemoro Sewu ditutup. Hal ini dilakukan karena cuaca makin kering.

Daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur sudah lebih dari 2 bulan tidak hujan, sehingga menyebabkan semak belukar kering dan mudah terbakar.

"Kami berharap para pendaki gunung untuk mematikan api unggun atau sumber api. Semua harus dimatikan dengan sempurna. Pastikan api benar-benar sudah padam. Jika perlu ditimbun dengan tanah. Karena angin kencang sering kali menyebabkan api hidup kembali dan membakar semak di sekitarnya," kata Zulhalwary
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment

1 komentar:

  1. MestiQQ Adalah perusahaan judi online KELAS DUNIA ber-grade A

    Sudah saatnya Pencinta POKER Bergabung bersama kami dengan Pemain - Pemain RATING-A

    Hanya dengan MINIMAL DEPOSIT RP. 10.000 anda sudah bisa bermain di semua games.

    Kini terdapat 8 permainan yang hanya menggunakan 1 User ID & hanya dalam 1 website.
    ( POKER, DOMINO99, ADU-Q, BANDAR POKER, BANDARQ, CAPSA SUSUN, SAKONG ONLINE, BANDAR66 )

    PROSES DEPOSIT DAN WITHDRAWAL CEPAT Dan AMAN TIDAK LEBIH DARI 2 MENIT.

    100% tanpa robot, 100% Player VS Player.
    Live Chat Online 24 Jam Dan Dilayani Oleh Customer Service Profesional.

    Segera DAFTARKAN diri anda dan Coba keberuntungan anda bersama MestiQQ
    ** Register/Pendaftaran : WWW-MestiQQ-POKER
    Jadilah Milionare Sekarang Juga Hanya di MestiQQ ^^

    Untuk Informasi lebih lanjut silahkan Hubungi Customer Service kami :
    BBM : 2C2EC3A3
    WA: +855966531715
    SKYPE : mestiqqcom@gmail.com

    BalasHapus